7.000 Lebih Pengunjung Padati Monas di Hari Pertama 2025

2 days ago 5

Jakarta -

Kawasan Monumen Nasional (Monas) ramai didatangi pengunjung di momen libur tahun baru hari ini. Pada siang ini, ada 7.000 orang yang berkunjung.

"Jumlah (pengunjung) 7.393 orang," kata Kepala UPK Monas Isa Sanuri dalam keterangannya, Rabu (1/1/2025).

Rinciannya adalah pengunjung dewasa 4.575 orang, anak-anak 2.780 orang, dan wisatawan mancanegara 30 orang. Wisatawan mancanegara yang berkunjung berasal dari sejumlah negara, mayoritas China.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"China 9 orang, USA 4 orang, India 3 orang, Belanda 5 orang, Inggris 1 orang, Korea 9 orang," kata dia.

Jumlah ini adalah data dari pukul 12.00 hingga pukul 14.00 WIB. Adapun hari ini kawasan Monas akan tutup pukul 18.00 WIB.

"(Tutup) pukul 18.00," sebutnya.

Berdasarkan pantauan detikcom di Monas, Rabu (1/1/2025), pukul 09.30 WIB, para pengunjung telah terlihat ramai sejak dari parkiran. Antrean kendaraan mengular.

Pengunjung yang datang ke Monas mayoritas adalah keluarga. Biasanya terdiri dari ayah, ibu, dan anak. Namun, ada pula yang datang bersama sanak saudara dan teman.

Beberapa pengunjung menggelar tikar di bawah pohon sambil menikmati makanan yang dibawa. Selain itu, banyak pengunjung berfoto dengan latar belakang Monas.

Salah satu pengunjung dari Bekasi, Farid (41), mengatakan sengaja memanfaatkan momen libur hari ini untuk mengunjungi Monas. Farid dan keluarganya hampir setiap tahun mengunjungi Monas.

"Ke sini sama keluarga, anak, istri, ini semuanya diajak. Memang biasa tahun baru ke sini ya. Anak-anak juga senang, bisa lari-lari di sini, luas soalnya," kata Farid di Monas, Jakarta, Rabu (1/1).

Farid mengatakan datang ke Monas mengendarai sepeda motor. Dia tidak merasa bosan meskipun sudah sering mengunjungi Monas.

"Nggak bosan si ya, nggaklah. Walaupun udah sering, tapi nggak bosen. Soalnya anak-anak senang aja kalau ikut dibawa ke sini," tuturnya.

(ial/dwr)

Read Entire Article
Kepri Bersatu| | | |