Jakarta -
Wakil Ketua MPR RI Eddy Soeparno mengajak pegiat media sosial atau influencer untuk peduli terhadap transisi energi dan penanganan krisis iklim yang sedang terjadi.
Sebagai Pimpinan MPR, Eddy mengatakan dirinya wajib mensosialisasikan dan mengajak masyarakat, terutama anak-anak muda untuk lebih peduli terhadap lingkungan, karena mereka lah yang justru paling terdampak oleh perubahan iklim.
"Saya mengajak teman-teman untuk sama-sama memberikan masukan termasuk juga mengomunikasikan ke sahabat-sahabat yang lain untuk peduli terhadap pentingnya menjaga lingkungan," kata Eddy, dalam keterangannya, Minggu (15/11/2024).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Dalam pasal 28H ayat 1 UUD 1945, setiap warga negara berhak hidup sejahtera, bertempat tinggal dan mendapatkan lingkungan hidup yang sehat," jelasnya.
Hal tersebut disampaikan Eddy dalam FGD bersama influencer di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (13/12). Eddy menyebut perubahan iklim di Indonesia semakin jelas terasa di beberapa kota di Indonesia.
Dalam paparannya, Eddy menjelaskan beberapa waktu lalu, tepatnya bulan Oktober 2024 lalu, suhu harian Indonesia mencapai rekor terpanas.
"Di NTT suhu mencapai 38,5 derajat celcius tetapi di luar NTT pun juga sudah terasa panas sekali, misalnya Semarang 36 derajat celcius, Tangsel 35,5 derajat celcius, Jakarta juga sempat 34 derajat celcius," jelas Anggota Komisi XII DPR RI yang membidangi ESDM, Lingkungan Hidup, dan Investasi dan Hilirisasi itu.
Ironisnya, kata Eddy, suhu panas ini juga salah satunya disebabkan oleh pemborosan energi seperti dari pendingin ruangan, dll yang bersumber dari Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Batubara. Padahal, tingginya pemakaian alat-alat elektronik tersebut juga disebabkan oleh suhu udara yang panas.
"Jadi kondisi inilah yang menurut saya menjadi PR kita bersama dan solusi transisi energi sudah tidak bisa kita tunda lagi. Untuk itu, saya mengajak teman-teman semua untuk turut serta mengkampanyekan, terutama di media sosial tentang pentingnya menjaga lingkungan, peduli terhadap isu perubahan iklim, hingga pentingnya transisi energi," jelas Eddy.
Eddy juga berharap, pertemuan tersebut bisa menjadi edukasi dan menambah wawasan bagi para pegiat media sosial. Ia pun menekankan pentingnya diskusi dua arah.
"Apa yang saya bisa lakukan dalam posisi saya sebagai Pimpinan MPR, saya akan bantu dan saya membuka lebar-lebar pintu untuk berkolaborasi," kata Anggota DPR RI Dapil Kota Bogor dan Cianjur tersebut.
Hadir dalam acara tersebut para pegiat media sosial seperti Ayu Ariyanti, Reza Pahlevi, Diva Aura, Nabilah Bintadytama, Zebadiah Anipasa, Naura Azaria, Ayesha Humayra, Putri Melta, Meisya Sallwa, Zaki Halim, Theresa Ester Efrata, Hanifah Maydina, Rafi Mohammad Febriansyah, Adinda Naomi Latief, Nissya Miracollo, Zaneta Trixie Viviana, Sadam Mazzini, Firgiawan, Banyu Sadewa, Candra Pratama, dan Dita Juwita.
(hnu/ega)