Wisatawan Melihat Gorila di Ragunan: Besar Juga Ya!

1 day ago 6

Jakarta -

Taman Margasatwa Ragunan senantiasa menjadi langganan warga Jakarta dan sekitarnya sebagai salah satu destinasi liburan, tak terkecuali di libur Natal-Tahun Baru kali ini. Rasa penasaran melihat koleksi satwa di Ragunan membuat wisatawan datang mengunjunginya.

Salah satu yang cukup menarik perhatian pengunjung adalah satwa gorila yang berada di kawasan Pusat Primata Schmutzer. Salah satu pengunjung sengaja datang ke Ragunan di momen libur sekolah untuk melihat Gorilla.

"Liburan anak sekolah. Kebetulan anak saya ingin melihat gorila. Sekalian pengetahuan juga buat dia, biar tahu Gorilla itu seperti apa," ujar Iis seorang ibu yang berlibur bersama keluarga dan anaknya di Ragunan, Kamis (26/12/2024).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hal yang sama diungkapkan oleh Danang yang mengunjungi Ragunan untuk menuntaskan rasa penasarannya melihat gorila secara langsung. Ia mengatakan ingin melihat bagaimana kehidupan Gorilla bukan hanya sekedar lewat layar kaca televisi.

"Ini juga pertama kali kita lihat gorila langsung walaupun udah sering ke Ragunan, kita kan sebagai manusia, penasaran," ujar Danang (49).

"Ternyata besar juga ya. Biasanya kita melihat hanya melalui TV. Beda aja sama ngelihat satwa yang lain, kalau yang ini lebih keren. Karena bisa lihat gimana kehidupannya, dia ngapain," tambahnya.

Humas Ragunan, Wahyudi Bambang, mengungkapkan bahwa satwa-satwa dengan ukuran besar memang kerap menjadi favorit pengunjung. Hal tersebut disukai lantaran para pengunjung bisa foto bersama walau dari jarak jauh.

"Memang biasanya kalau wisatawan domestik itu suka sama gajah, jerapah, (atau) hewan-hewan yang ukuran tubuhnya bisa untuk selfie, untuk foto ya. Iya, karena bisa foto, masuk kamera, nah itu biasanya yang dicari kayak gitu," ujar Bambang saat ditemui di Ragunan.

"Padahal sebenarnya banyak juga hewan-hewan eksotik ya, kayak komodo, tapi biasanya kurang favorit kayak gitu," tambahnya.

(dnu/dnu)

Read Entire Article
Kepri Bersatu| | | |