Rindu Kampung, Warga Trenggalek Ini Mudik dari Kaltim Transit Jakarta

2 weeks ago 7

Jakarta -

Libur panjang momen Natal 2024 dan tahun baru 2025 dimanfaatkan masyarakat untuk mudik menyambangi sanak saudara. Sama halnya dengan sepasang suami istri Suroso (65) dan Lulut (53), hendak pulang kampung ke Trenggalek, Jawa Timur menggunakan kereta dari Stasiun Pasar Senen.

Suroso dan Lulut sejatinya kini tinggal di Kalimantan Timur bersama anaknya. Mereka sempat transit di Jakarta untuk datang ke cucunya yang menyesaikan pendidikan polisi di Bogor.

Suroso mengaku rindu kampung halaman setelah bertahun-tahun tak pulang. Dia bilang, momen ini jadi waktu yang tepat untuk itu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Udah beberapa tahun ini nggak pulang ke sana (Trenggalek), karena anak sama cucu pada sibuk, ada kerjaan juga. Kebetulan cucu baru bisa ambil cuti sekarang," kata Suroso saat ditemui detikcom di Stasiun Pasar Senen (21/12/2024).

Suroso tinggal di Kalimantan Timur sebagai pensiunan guru. Kini dia berkebun dengan istrinya di sana. Namun, kerinduannya ke kampung halaman tak terbendung. Sebab, mereka masih punya sanak saudara di Trenggalek.

Sehingga mereka pun terbang dari Kalimantan Timur ke Tangerang, dan akan berlanjut kem Trenggalek.

"Waktu lebaran nggak pulang. Akhirnya sekarang bisa pulang. Hampir semua bisa ikut, alhamdulillah. Ini juga kebetulan bisa pada ikut mudik karena cucu baru selesai pendidikan kepolisian di Bogor. Sekolah juya libur," kata Suroso.

Suroso dan Lulut sudah tiga hari di Jakarta sebelum mudik ke Trenggalek. Mereka sempat jalan-jalan ke sejumlah tempat wisata di Jakarta.

"Kemarin kita ke Monas, Ancol, Ragunan, Tanah Abang. Ini kita banyak beli pakaian di sana," kata Lulut.

Kini mereka hendak mudik berenam dengan anak dan cucunya menggunakan Kereta Api Singosari. Keberengakatanya sekita pukul 20.00 WIB, namun mereka sudah tiba di stasiun sejak pukul 13.00.

"Kita baru aja checkout dari hotel. Mau ke mana-mana juga udah capek, jadi langsung nunggu di sini aja," ucapnya.

Selanjutnya Lulut mengatakan jika tiket kereta yang mereka pesan didapat sejak jauh-jauh hari. Mereka tidak ada kendala sebab saat pemesanan masih tersedia banyak.

"Kita beli tiketnya sejak bulan lalu. Udah disiapkan pokoknya," jelas dia.

(dnu/dnu)

Read Entire Article
Kepri Bersatu| | | |