Jakarta -
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo bersama Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto mengecek jalur mudik libur Natal 2024 dan tahun baru 2025 via udara. Pengecekan dilakukan dengan menggunakan helikopter.
Dari foto yang diperoleh detikcom, Jenderal Sigit dan Jenderal Agus Subiyanto terlihat duduk berdampingan di atas helikopter. Keduanya memantau secara langsung arus mudik di Km 70 Tol Cikopo kemudian kembali ke Km 57 Jakarta-Cikampek. Pemantauan dilakukan untuk memastikan kelancaran arus mudik libur Natal 2024 dan tahun baru 2025.
Pada kesempatan itu, Kapolri Jenderal Sigit menyampaikan apresiasi kepada seluruh anggotanya karena tidak ada kejadian yang menonjol selama pengamanan Natal dan tahun baru 2025. Angka kecelakaan juga masih terkendali.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh rekan-rekan yang bertugas melaksanakan pengamanan Nataru sehingga dari hasil laporan masing-masing saya lihat angkanya cukup terkendali, baik angka kejahatan kemudian juga jumlah kecelakaan yang terjadi di wilayah yang menjadi pantauan Jawa Barat dan juga rangkaian kegiatan ibadah yang tadi dilaporkan semuanya tidak ada kejadian menonjol," kata Jenderal Sigit.
Jenderal bintang empat ini kemudian menyampaikan situasi arus lalu lintas mudik selama libur Natal 2024 dan tahun baru 2025 terjadi peningkatan. Kecenderungan peningkatan arus lalu lintas akan terjadi menjelang puncak perayaan tahun baru 2025.
"Di satu sisi ini, tentunya menjadi perhatian rekan-rekan, khususnya di Jawa Barat bahwa kemungkinan masyarakat yang akan melaksanakan kegiatan khususnya merayakan puncak tahun baru ini akan meningkat. Karena kalau kita lihat jumlah masyarakat yang berada di wilayah provinsi ini tentunya lebih banyak dari biasanya, tentunya ini akan berdampak ke jalur arteri di tempat wisata," tuturnya.
Sebelumnya, Jenderal Agus Subiyanto dan Jenderal Sigit juga mengecek arus lalu lintas mudik di Tol Jakarta-Cikampek bersama Menteri Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Pratikno.
Pantauan detikcom di lokasi, Jumat (27/12/2024), sekitar pukul 09.50 WIB, sesampai di rest area, rombongan langsung meninjau posko Serambi My Pertamina yang disediakan bagi pemudik. Pada posko itu menyediakan, musala, tempat laktasi, hingga cek kesehatan bagi pemudik.
Tak hanya itu, mereka juga berkeliling menyapa dan berinteraksi dengan para pemudik yang tengah beristirahat di rest area. Terlihat perwakilan pemerintah pusat itu juga memberikan bingkisan kepada pemudik.
"Mau ke mana ini?" tanya Jenderal Sigit kepada pemudik.
"Mau ke Jogja dari Palembang, Pak. Barusan lagi istirahat makan," kata pemudik menanggapi.
"Baik, hati-hati di jalan, selamat sampai tujuan, Bapak, Ibu, dan Adik-adiknya," pesan Sigit.
(mea/hri)