Satu unit truk menabrak pembatas jalan di Jalan Casablanca menuju Tanah Abang, Jakarta Selatan. Kecelakaan ini mengakibatkan kemacetan di mana-mana.
Peristiwa itu dilaporkan terjadi Selasa (20/1/2026) pukul 06.30 WIB. Truk menabrak pembatas jalan karena hilang kendali.
"Sebuah truk mengalami out of control dan menabrak pembatas jalan di Jl. Raya Casablanca arah Tanah Abang Jakarta Pusat," tulis akun X TMC Polda Metro yang diunggah pukul 07.00 WIB.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Proses penanganan masih berlangsung hingga saat ini. Pengendara diimbau berhati-hati saat melintas titik tersebut.
"Saat ini masih dalam penanganan petugas, diimbau bagi para pengendara agar berhati-hati bila melintas," ujarnya.
Bikin Macet
Dikonfirmasi terpisah, Petugas Cal Center NTMC, lalu lintas menuju titik kejadian kini padat. Namun setelahnya, terpantau lengang kembali.
Petugas kini berada di lokasi untuk melakukan penanganan dan mengatur jalannya lalu lintas.
"Memang lokasi lalu lintas padat menuju lokasi, namun sudah ada petugas di lokasi mengurai lalin," ujarnya.
Warga Terimbas Macet
Sejumlah pengguna jalan mengaku terjebak macet hingga menambah durasi perjalanan mereka.
Seorang warga bernama M Zidan sengaja berangkat lebih pagi pada hari ini karena ada agenda meeting. Zidan berangkat dari rumahnya di Kampung Melayu, Jakarta Timur (Jaktim), pukul 06.20 WIB menuju kantornya di daerah Semanggi dengan melewati rute Tebet-Bendungan Hilir.
"Karena emang rute itu langganan macet, jadinya saya jalan jam segitu. Biasanya saya ke kantor itu cuman 20-30 menit udah sampai kantor," kata Zidan saat dihubungi, Selasa (20/1).
Namun Zidan sudah terkena macet dari flyover Kampung Melayu sampai flyover Casablanca. Dalam jarak yang tidak jauh tersebut, dia sudah menghabiskan waktu 35 menit.
Zidan, yang mengendarai motor, lalu mendapati ada truk yang menabrak pembatas jalan (barier) beton. Tabrakan yang keras membuat barier berserakan di jalan sehingga menambah kondisi macet.
"Kondisi jalanan masih banyak pembatas jalan yang berserakan sehingga banyak mobil yang harus jalan pelan-pelan karena pembatas jalan tersebut menghalangi jalan menuju underpass Kuningan," kata Zidan.
Akhirnya Zidan tiba di kantor sekitar pukul 07.35 WIB atau selama 1 jam 15 menit. Dia mengaku kelelahan akibat kemacetan akibat truk menabrak barrier tersebut.
"Untungnya meeting belum dimulai karena saya berangkat agak pagi dari biasanya. Tapi nggak taunya ada kejadian itu, tapi berasa capek banget tadi pagi itu," ujarnya.
Warga lain, Nico Ramadhan, juga berangkat kerja sekitar pukul 06.00 WIB dari rumahnya di Cipinang menuju kantornya di Kuningan, Setiabudi, Jaksel. Perjalanan ke kantor memakan waktu 200 persen dibanding perjalanan normal.
"Dari rumah mau ke kantor, biasa paling cuma 15-20 menitan aja. Jam 6 pagi udah kena macet di depan SMPN 115 Tebet," kata Nico.
Dia mengalami macet dari Tebet hingga Jalan Casablanca lokasi dump truck menabrak pembatas jalan (barrier) beton. Dia mengatakan biasanya kemacetan hanya terjadi di area Tebet karena ada lalu lintas mengantar anak sekolah.
"Karena masih pagi jadi nggak terlalu lama sekitar 40 menitan yang biasanya ditempuh 20 menit. Tapi makin siang makin macet. Teman 1 divisi aja dari Bekasi ke kantor sampai 2,5 jam," imbuhnya.
Kemacetan juga dialami Asyifa Shera di Jalan Dewi Sartika dan Jalan Matraman imbas kemacetan di daerah Kampung Melayu. Asyifa memilih mencari jalan alternatif untuk menuju Jalan Wahid Hasyim, Jakarta Pusat (Jakpus).
"Perjalanan ke Wahid Hasyim. Tapi saya lewat kampung-kampung pas sampai Berland. Terus telusurin pinggir kali, tembus-tembus Tambak dan Manggarai," kata dia.
Kronologi Kecelakaan
Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Ojo Ruslani mengatakan peristiwa terjadi pada pukul 05.40 WIB pagi tadi. Kecelakaan terjadi di Jalan Raya Casablanca arah barat, tepatnya depan TPU Menteng Pulo, Jakarta Selatan.
"Kecelakaan tunggal," kata Ojo dalam keterangannya, Selasa (20/1/2026).
Truk yang dikemudikan sopir R awalnya tengah melaju dari timur menuju barat di Jalan Casablanca. Sesampai di lokasi, truk tersebut menabrak pembatas jalan.
"Sesampainya di TKP, tepatnya depan TPU Menteng Pulo, menabrak beton pembatas (barrier) jalan yang berada di tengah. Akibat dari laka lantas tersebut kendaraan mengalami kerusakan," ujarnya.
Beruntung, tidak ada korban dalam peristiwa tersebut. Pihak kepolisian masih memeriksa sopir truk untuk mencari tahu penyebab pasti kecelakaan.
(rdp/rdp)
















































