Nusron Pastikan Tak Ada Dokumen HGB-HGU Hilang Usai Kebakaran di Gedung ATR

1 month ago 21

Jakarta -

Menteri ATR/BPN Nusron Wahid memastikan tak ada dokumen penting di lokasi kebakaran yang terjadi di gedung Kementerian ATR/BPN. Dia menegaskan semua dokumen HGB-HGU aman.

"Yang terbakar itu bagian Humas, di sana tidak ada dokumen HGB, HGU, atau apapun, jadi tidak ada yang namanya penghilangan barang bukti," ujar Nusron di Jakarta, dilansir Antara, Minggu (9/2/2025).

Kebakaran diketahui terjadi di ruangan Biro Hubungan Masyarakat (Humas). Ruangan yang terletak di lantai 1 itu berhasil dipadamkan dengan cepat oleh Damkar.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Nusron yang hadir langsung ke lokasi turut mengapresiasi reaksi cepat dari Tim Damkar.

"Kejadiannya cepat sekali, sekitar jam 23 lewat, ada kebakaran kecil di Biro Humas lantai 1. Alhamdulillah, reaksinya cepat sekali, sehingga bisa dipadamkan," ujar Nusron.

"Terima kasih sekali kepada Pak Wali Kota dan Tim Damkar Jakarta Selatan. Semoga tidak terjadi apa-apa lagi," tambahnya

Diberitakan sebelumnya, kebakaran terjadi di gedung kementerian ATR/BPN. Petugas pemadam kebakaran telah berhasil memadamkan api di lokasi.

"Titik api sudah ditemukan dan sudah padam," kata Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Gulkarmat Jakarta, Satriadi Gunawan, dalam keterangan kepada wartawan.

Informasi kebakaran itu diterima Damkar Jakarta Selatan pada Sabtu (8/2) sekitar pukul 23.09 WIB. Petugas lalu melakukan operasi pemadaman mulai pukul 23.18 WIB.

Api kemudian berhasil dilokalisir sekitar pukul 23.45 WIB. Satriadi mengatakan petugas saat ini masih melakukan proses pendinginan di lokasi kebakaran.

"Dilanjutkan proses pendinginan dan proses mengeluarkan asap," jelas Satriadi.

(azh/knv)

Loading...

Hoegeng Awards 2025

Usulkan Polisi Teladan di sekitarmu

Read Entire Article
Kepri Bersatu| | | |