Soal Penggelapan Dana MBG, Prabowo: Setiap Sen Uang Rakyat Kita Jaga!

2 hours ago 3

Jakarta, CNBC Indonesia - Presiden Prabowo Subianto memastikan pemerintah akan menindaklanjuti terkait temuan kasus penggelapan dana Makan Bergizi Gratis (MBG). Ia pun berkomitmen untuk terus menjaga uang rakyat.

"Belum, pasti diurus, setiap sen uang rakyat akan kita jaga," kata Prabowo di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (22/4/2025).

Namun, Prabowo belum bisa bicara lebih jauh mengenai kasus tersebut, karena belum mendapatkan laporan detail.

Sebelumnya, kasus ini berawal dari laporan mitra dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di Kalibata, Jakarta Selatan, yang melaporkan kepada yayasan yang menjalankan program ini. Laporan itu disebabkan adanya pembayaran yang mandek dengan nilai Rp 975.375.000.

Laporan itu tertuang dalam Nomor LP/B/1160/IV/2025/SPKT/POLRES METRO JAKSEL/POLDA METRO JAYA, pada Kamis (10/5/2025) pukul, 14.11 WIB, seperti dikutip dari detikcom.

Kuasa Hukum Korban yakni Danna Harly mengungkapkan awalnya pihak mitra telah bekerja sama dengan SPPG Kalibata sejak Februari - Maret 2025, dan sudah memasak sekitar 65.025 porsi yang terbagi dalam dua tahap.

Adapun perselisihan ini terjadi pada Senin 24 Maret 2025 lalu. Pihak mitra sempat menagihkan haknya kepada pihak yayasan, namun pihak yayasan malah mengungkapkan bahwa pihak mitra masih mengalami kekurangan bayar sebesar Rp 45.314.249.

Padahal, menurut Danna Harly, seluruh dana operasional yang dikeluarkan mitra, mulai dari bahan pangan, sewa tempat, kendaraan, listrik, peralatan dapur dan juru masak dibiayai pribadi oleh mitra.


(wia)

Saksikan video di bawah ini:

Video: Prabowo Bahas RUU Perampasan Aset - Vonis Mati Koruptor

Next Article Prabowo Minta Maaf ke Orang Tua & Anak-anak Soal Makan Bergizi Gratis

Read Entire Article
Kepri Bersatu| | | |