Jakarta, CNBC Indonesia - Tidak hanya dewasa, ternyata banyak bayi atau anak-anak yang mengalami masalah pada jantung. Mereka terlahir dengan kelainan jantung dan memerlukan perhatian medis segera.
Salah satu jenis penanganannya adalah prosedur bedah Fontan. Tindakan tersebut merupakan operasi jantung terbuka untuk memastikan sirkulasi darah yang baik dalam tubuh.
Spesialis Bedah Toraks, Kardiak, dan Vaskular di Rumah Sakit Jantung dan Pembuluh Darah Harapan Kita, dr. Panji Utomo, Sp.BTKV(K) P,. mengatakan bahwa operasi Fontan biasanya dilakukan pada anak-anak dengan kondisi yang disebut single ventricle atau kondisi lain yang menyebabkan tidak adanya ventrikel yang berfungsi dengan baik.
"Operasi fontan itu adalah operasi menyambung aliran darah vena karena aliran oksigennya rendah yang berasal dari perut dan kaki. Kemudian disambung ke pembuluh darah paru sehingga tidak melalui jantung lagi," kata dr. Panji Utomo dikutip dari tayangan YouTube Rumah Sakit Jantung dan Pembuluh Darah Harapan Kita, Selasa, 22 April 2025.
Lebih lanjut, dia mengatakan bahwa tindakan operasi fontan dilakukan pada anak-anak yang berusia 18 hingga 36 bulan. Prosedur ini mampu meningkatkan harapan hidup dan kualitas hidup anak-anak.
Adapun tujuan utama dari prosedur ini adalah untuk menjaga sirkulasi darah, dan memperoleh oksigen yang cukup untuk memasok berbagai organ, otot, dan jaringan. Ada kondisi jantung bawaan tertentu yang membutuhkan prosedur fontan seperti tricuspid atresia, ventrikel kanan outlet ganda, dan sindrom jantung kiri hipoplastik.
Untuk persiapan prosedur ini, dokter akan melakukan beberapa tes kesehatan. Seperti mengecek kesehatan mulut dan telinga, hidung dan tenggorokan.
"Operasi fontan itu sama seperti operasi jantung pada umumnya. Ada pemeriksaan THT dan gigi pastikan gigi tidak ada bolong, rongga mulutnya sehat, jangan sampai ada amandel agar operasi berjalan lancar," paparnya.
Tindakan ini biasa berjalan sekitar 4-5 jam. Durasi tersebut bisa lebih cepat tergantung temuan di meja operasi dan kondisi pasien.
Berdasarkan berbagai penelitian dan data, terlihat bahwa tingkat keberhasilan operasi Fontan berkisar antara 80 hingga 90%, dan individu yang menjalani operasi dapat hidup lebih lama.
(miq/miq)
Saksikan video di bawah ini:
Video: Di Balik Layar Pabrik Maklon Kosmetik Korea
Next Article 7 Penyakit yang Sering Muncul Saat Musim Hujan, Ada Serangan Jantung