Kota Tangerang -
Polres Metro Tangerang Kota menggelar kegiatan sosial kemanusiaan dengan membagikan sembako kepada komunitas ojek online (ojol) serta ke masyarakat di slum are. Kegiatan 'Jumat Peduli' yang merupakan bagian dari program Polda Metro Jaya ini digelar sebagai wujud nyata kehadiran Polri di tengah-tengah masyarakat.
Kegiatan tersebut digelar di dua lokasi berbeda. Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Raden Muhammad Jauhari membagikan paket sembako kepada komunitas ojol di halaman Mapolsek Batuceper, Jl Daan Mogot Km 21, Kecamatan Batuceper, Kota Tangerang, pada Jumat, 17 Oktober 2025.
Pada kesempatan itu, Kapolres Kombes Raden Muhammad Jauhari, menyampaikan rasa terima kasih serta apresiasinya kepada para pengemudi ojol yang telah menjadi bagian penting dalam mendukung aktivitas masyarakat sehari-hari.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Semoga sobat ojol selalu diberikan kesehatan dan keselamatan. Hari ini kami membawa sedikit bantuan. Semoga bisa bermanfaat, membawa berkah, dan meringankan beban ekonomi di rumah," ujar Jauhari, dalam keterangannya, Sabtu (18/10/2025).
Polres Metro Tangerang Kota menggelar 'Jumat Peduli', gelar baksos di slum area, Jumat (17/10/2025). Foto: dok. Polres Metro Tangerang Kota
Jauhari juga mengimbau kepada ojol untuk menyampaikan permasalahan terkait kamtibmas kepada pihak kepolisian. Ia mengaku terbuka menerima setiap masukan.
"Apabila ada keluhan atau membutuhkan bantuan, silakan sampaikan melalui Kapolsek Batuceper. Kami akan tindak lanjuti," imbuhnya.
Di hari yang sama, Polres Metro Tangerang Kota juga membagikan paket sembako di wilayah slum area RT 01 RW 01 Kelurahan Poris Gaga, Kecamatan Batuceper. Kapolres menyerahkan langsung 100 kantong paket sembako berisi beras 5 kilogram dan mi instan kepada warga.
"Semoga warga RT 01/01 Kelurahan Poris Gaga Baru selalu diberikan kesehatan. Bantuan ini mungkin tidak seberapa, tapi kami berharap bisa sedikit meringankan beban ekonomi warga," ujar Jauhari.
(mea/dhn)