Park Hyung-sik Geser Kim Soo-hyun Jadi Aktor Termahal di Korea

1 week ago 11

Jakarta, CNBC Indonesia - Aktor Park Hyung-sik dikabarkan resmi menggantikan Kim Soo-hyun sebagai aktor dengan bayaran tertinggi di Korea Selatan (Korsel). Menurut laporan terbaru, Park Hyung-sik menerima bayaran sebesar 500 juta won (sekitar Rp5,8 miliar) per episode untuk perannya dalam drama terbaru "Doctor Slump".

Dengan total 16 episode, pendapatan yang diraih Hyung-sik dari drama tersebut mencapai sekitar 8 miliar won. Tak hanya itu, keterlibatannya dalam proyek thriller balas dendam "Buried Hearts" diperkirakan akan semakin mengerek nilai komersial sang aktor, meski detail kontraknya belum diungkap ke publik.

Popularitas Park Hyung-sik terus menanjak. Aktor yang mengawali karier sebagai anggota boyband ZE:A ini telah membintangi berbagai drama populer seperti "The Heirs," "Strong Girl Bong-soon," dan "Happiness." Di media sosial, ia juga memiliki basis penggemar kuat dengan lebih dari 13 juta pengikut di Instagram yang menandakan kekuatan brand personalnya yang semakin besar di industri hiburan Korea.

Sebelumnya, Kim Soo-hyun juga diketahui menerima bayaran serupa dalam proyek besar seperti "It's Okay to Not Be Okay" dan "One Ordinary Day". Namun, posisi Kim sebagai aktor papan atas saat ini tengah turun karena adanya kontroversi yang menyeret nama mendiang aktris Kim Sae-ron.

Keluarga Kim Sae-ron menyampaikan, tekanan dari rumor dan informasi palsu mengenai hubungan sang aktris dengan Kim Soo-hyun turut memperburuk kondisi mentalnya. Mereka bahkan mendesak agar tindakan hukum diambil terhadap pihak yang menyebarkan hoaks tersebut. Meski ada dugaan bahwa Kim Soo-hyun mencoba menjaga jarak dari kontroversi tersebut, keluarga Kim meminta aktor itu mengakui hubungan masa lalu mereka untuk meredam spekulasi negatif.


(hsy/hsy)

Saksikan video di bawah ini:

Video: Tren Gaya Hidup Sehat Jadi Peluang & Inovasi Grup F&B

Next Article Diterpa Skandal, Sejumlah Brand Setop Promosi Iklan Kim Soo-hyun

Read Entire Article
Kepri Bersatu| | | |