Jakarta, CNBC Indonesia - Poco meluncurkan duo ponsel flagship terbaru dari jajaran F Series besutannya, F7 Ultra dan F7 Pro, ke Indonesia.
Poco F7 Ultra di posisikan menjadi varian paling tinggi pada seri ini. Ia dibekali dengan chipset Snapdragon 8 Elite. Ponsel ini diklaim mampu menghasilkan skor benchmark AnTuTu hingga 2,8 juta poin. Sementara varian Pro dibekali dengan chipset Snapdragon 8 Gen 3.
Keduanya memiliki pilihan RAM dan penyimpanan yang berbeda. Varian Ultra tersedia dalam opsi memori RAM 12 GB+256 GB dan 16GB+512GB. Sedangkan varian Pro hanya memiliki satu pilihan memori RAM, yakni 12GB+512GB.
Dari segi layar, Poco F7 Pro dan Ultra hadir dengan panel AMOLED 6,67 inci, punya fitur refresh rate 120 Hz, serta mendukung kecerahan maksimal 3.200 nits.
Poco meluncurkan duo ponsel flagship terbaru dari jajaran F Series besutannya, F7 Ultra dan F7 Pro, ke Indonesia. (CNBC Indonesia/Intan Rakhmayanti Dewi)
Versi Pro yang lebih murah datang dengan kamera utama 50 MP dan ultra wide 8 MP. Pada versi Ultra juga hadir dengan kamera utama 50 MP wide-angle, tetapi dengan pendamping lensa ultrawide 32 MP dan floating telephoto lens.
Dari segi baterai, Poco F7 Pro memiliki kapasitas 6.000 mAh, lebih besar ketimbang Ultra dengan kapasitas 5.300 mAh. Lalu, fast charging pada Pro menggunakan daya 90 watt, sedangkan Ultra menggunakan daya 120 watt.
Keduanya sama-sama menjalankan sistem operasi HyperOS 2.0 berbasis Android 15. Poco menjanjikan pembaruan versi Android sebanyak empat generasi dan update keamanan selama enam tahun.
Poco F7 Pro hadir dengan tiga varian warna yakni Silver, Blue, dan Black. Sedangkan Poco F7 Ultra Yellow dan Black.
Semuanya sudah tersertifikasi IP 68 tahan debu dan air. Ada juga pemindai ultrasonik sensor jari yang membuatnya tetap sensitif meski jarinya sedang basah atau berminyak.
Poco F7 Ultra dan Poco F7 Pro sudah tersedia dan bisa dibeli mulai hari ink di Indonesia, berikut perincian harganya.
Harga Poco F7 Ultra
- 12 GB+256 GB: Rp9.999.000
- 16 GB+512 GB: Rp10.999.000
Harga Poco F7 Pro
- 12 GB+512 GB: Rp7.499.000
(dem/dem)
Saksikan video di bawah ini: