Gibran di Perayaan Imlek: Kebetulan Saya dan Presiden Sama-sama Shio Kelinci

1 month ago 28

Jakarta -

Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka menghadiri acara perayaan Imlek Nasional 2576 Kongzili Majelis Tinggi Agama Khonghucu Indonesia (Matakin) hari ini. Gibran sempat berkelakar shionya dengan Presiden Prabowo Subianto sama-sama kelinci.

Hal itu disampaikan Gibran saat memberi pidato di hadapan hadirin Matakin yang hadir, Gedung Sasana Kriya, TMII, Ceger, Cipayung, Jakarta Timur, Minggu (9/2/2025). Gibran mengatakan senang bisa hadir di perayaan Imlek Nasional tahun ini.

"Saya senang bisa hadir di sini. Suasananya meriah, penuh suka cita. Semoga tahun ular kayu ini membawa keberuntungan, kebahagiaan, dan hal-hal baik bagi kita semua," kata Gibran dalam sambutannya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ia lantas mengabsen shio satu per satu ke hadirin yang datang. Ia menyebut tiga shio yang dianggap menerima keberuntungan lebih di tahun 2025.

"Ini coba kita absen dulu. Di sini Bapak atau Ibu siapa yang shionya shio ayam? Oh sedikit. Coba tangannya diangkat," kata Gibran.

"Shio kerbau? Wah banyak juga. Shio tikus? Ini tadi kalau saya dengar ketiga shio itu adalah shio yang paling beruntung tahun ini. Benar begitu ya, Pak Ketua, ya?" tambahnya.

Kendati demikian, Gibran menyebut shio dirinya dan Prabowo adalah kelinci. Adapun shio kelinci tak termasuk dalam shio beruntung yang diucapkan Gibran sebelumnya.

"Tapi, yang lain, shio yang lain juga semoga tetap beruntung dan bahagia. Kebetulan kalau saya dan Pak Presiden shionya sama, sama-sama shio kelinci," ucapnya.

Diketahui, acara perayaan Imlek Nasional dihadiri oleh sejumlah tokoh di RI, seperti Menag Nasaruddin Umar, Menteri Sosial Saifullah Yusuf (Gus Ipul), Menteri Pariwisata Widiyanti Putri Wardhana, Wamenag Romo Syaifi'i hingga Wamen ATR/BPN Ossy Dermawan.

(dwr/knv)

Loading...

Hoegeng Awards 2025

Usulkan Polisi Teladan di sekitarmu

Read Entire Article
Kepri Bersatu| | | |