Dipanggil Prabowo ke Istana, Mentan Amran Lapor Data Baru Stok Beras

3 hours ago 3

Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Pertanian (Mentan) Amran Sulaiman melaporkan posisi terkini stok cadangan beras pemerintah (CBP) langsung ke Presiden Prabowo Subianto. Hal itu disampaikan dalam pertemuan di Istana Merdeka, Jakarta, hari ini, Rabu (30/4/2025). 

Amran memaparkan capaian dan perkembangan ketahanan pangan nasional. Termasuk ketersediaan stok beras yang menjadi capaian tertinggi dalam dua dekade terakhir.

"Saat ini, stok kita hampir 3,4 juta ton. Malam itu diperkirakan sudah mencapai 3,4 juta ton. Dan kalau ini tidak ada kendala ke depan, 20 hari paling lambat, itu mencapai 4 juta ton stok kita. Sekarang ini 3,4 juta ton, ini tertinggi stok kita selama 23 tahun. Ini tertinggi," ujar Amran kepada wartawan di kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, usai menemui Presiden.

"Tingkat serapan beras juga menunjukkan tren positif. Dalam satu bulan terakhir, serapan beras mencapai 1 juta ton, sementara total serapan dari Januari hingga April 2025 telah menembus angka 1,7 juta ton. Biasanya, 10 tahun terakhir atau 5 tahun terakhir, serapan beras kita hanya rata-rata 1,2 juta ton," sambungnya.

Dia pun mengutip laporan dari Departemen Pertanian AS (United States Department of Agriculture/ USDA) yang menyebutkan produksi beras Indonesia diperkirakan meningkat menjadi 34,6 juta ton, naik dari 30 juta ton. Hal itu, sebutnya, menambah capaian signifikan di sektor pangan nasional.

"Ini kabar menggembirakan, semua data ini adalah data dari BPS, kemudian data real time dari Bulog. Tidak ada data dari pertanian, karena kita harus mempercayakan kepada BPS," ucap Amran.

Tak hanya itu, Amran juga menyampaikan perkiraan puncak panen jagung nasional.

"Kelihatan produksi jagung kita cukup baik, sehingga kita harus persiapan serap ke depan," cetusnya.

Disebutkan dalam keterangan resmi dirilis Kementerian Pertanian (Kementan), dalam pertemuan itu Presiden Prabowo dan jajaran juga mendiskusikan langkah strategis dalam penguatan infrastruktur pertanian. Amran menyatakan, Kementerian Pertanian dan Kementerian PUPR telah mengidentifikasi 2 juta hektare lahan yang memerlukan rehabilitasi irigasi.

"Kami sudah sepakat dan insyaallah dikerjakan tahun ini," kata Amran. 


(dce/dce)

Saksikan video di bawah ini:

Video: Prabowo Ingin Petani Makmur Punya Mobil dan Rumah

Next Article Amran Sebut Semua Wajib Beli Gabah Petani Rp6.500, Polisi Akan Awasi

Read Entire Article
Kepri Bersatu| | | |