Jakarta, CNBC Indonesia - Pemerintah meminta masyarakat beralih menggunakan Embedded Subscriber Identity Module atau eSIM. Imbauan ini dilakukan untuk keamanan data pribadi dan perlindungan terhadap penyalahgunaan identitas.
Lalu bagaimana nasib pedagang kartu SIM? Sebab, peralihan ke eSIM akan mengubah kebiasaan masyarakat yang menggunakan kartu berbentuk fisik.
Sekarang, sejumlah masyarakat masih memanfaatkan pergi ke warung-warung pedagang kartu SIM untuk membeli kartu fisik. Di sana juga menjadi tempat membeli pulsa hingga meminta bantuan melakukan registrasi.
Ditemui dalam sebuah kesempatan pada 2024, Wayan Toni selaku Dirjen Infrastruktur Digital Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) mengatakan penjualan kartu perdana masih bisa dilakukan di toko tersebut. Namun mungkin untuk melakukan registrasi tidak bisa dilakukan lagi di sana.
"Ke gerai. Nanti kan bisa di sistem handphone yang akan meregistrasi wajah mereka," kata dia ditemui Oktober 2024.
Sementara dalam kesempatan berbeda, Aju Widya Sari yang saat itu menjabat sebagai Direktur Telekomunikasi Ditjen PPI mengatakan rantai bisnis akan berubah. Dari yang sebelumnya distribusi kartu fisik menjadi sistem provisioning.
Sebagai informasi provisioning adalah proses aktivitasi berlangganan layanan telekomunikasi lewat Penyelenggaraan Jaringan Bergerak Seluler dan Jaringan Bergerak Satelit pada perangkat berbasis eSIM. Ini dilakukan dengan pemasangan Profil pada perangkat yang menggunakan sistem elektronik yang dilakukan secara jarak jauh melalui koneksi internet.
Perubahan itulah yang menghadirkan peluang bisnis baru. Misalnya kerja sama antara pihak ketiga lain dengan penyelenggara komunikasi.
Dia juga mengatakan eSIM menciptakan efisiensi pada para operator. "Jadi penyebaran distribusi kartu fisik yang sekian banyaknya di masyarakat jadi mungkin akan mengalami efisiensi. Jadi secara produksi kartu fisik juga akan mengalami efisiensi," jelasnya.
Manfaat juga bisa dirasakan masyarakat yang menggunakan eSIM. Misalnya menghindari masalah hilangnya kartu SIM berbentuk fisik.
(fab/fab)
Saksikan video di bawah ini: