Pemprov DKI Dorong Inovasi Berkelanjutan, Cikoko Biofarm Raih JIA 2025

2 hours ago 1

Jakarta, CNBC Indonesia - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta terus memperkuat ekosistem inovasi yang berkelanjutan dan inklusif. Hal ini tercermin dari pelaksanaan Jakarta Innovation Days 2025 bertema "Explore, Connect, Impact" yang resmi ditutup Wakil Gubernur DKI Jakarta, Rano Karno, di Balai Agung, Balai Kota DKI Jakarta, Sabtu (25/10).

Acara yang menjadi bagian dari transformasi Jakarta menuju kota global ini ditutup dengan penyerahan Jakarta Innovation Awards 2025 kepada para inovator terbaik dari berbagai kategori.Salah satunya Cikoko Biofarm.

Dalam sambutannya, Rano Karno menegaskan, Jakarta Innovation Days merupakan bentuk apresiasi Pemprov DKI terhadap semangat kolaborasi dan inovasi yang tumbuh di berbagai sektor.

"Selama beberapa hari terakhir, kita telah menyaksikan bagaimana ide, pengetahuan, dan teknologi bertemu dalam ruang yang sama, menghadirkan solusi nyata bagi warga Jakarta," ujarnya.

Menurut Rano, kegiatan ini memperkuat sinergi antara pemerintah, akademisi, dunia usaha, komunitas, dan masyarakat dalam mewujudkan kota yang cerdas, tangguh, dan berkelanjutan. Ia juga mengungkapkan kabar menggembirakan bahwa Jakarta naik peringkat dari posisi 74 ke 71 dalam Global City Index, menandakan peningkatan daya saing dan kapasitas kota di level global.

"Semoga penghargaan ini bukan menjadi garis akhir, melainkan langkah awal untuk melahirkan inovasi-inovasi berikutnya," tambahnya.

Rano turut mengapresiasi partisipasi perguruan tinggi melalui forum Rector Summit yang menghasilkan Communique tentang pentingnya riset dan ilmu pengetahuan sebagai fondasi inovasi kota.

"Dunia kampus dan pemerintah bukan dua entitas yang berdiri sendiri, tetapi dua kutub yang saling melengkapi. Ketika bersinergi, mampu melahirkan energi besar bagi kemajuan bangsa," jelasnya.

"Mari jaga asa dan terus kembangkan budaya inovasi, bukan hanya di ruang rapat, tetapi juga di sekolah, jalanan, gang-gang, dan seluruh penjuru kota. Kota global yang kita cita-citakan lahir dari kolektivitas seluruh warganya," tambah Rano.

Inovasi biogas Cikoko, bukti konkret inovasi dari bawah

Salah satu penerima penghargaan yang mencuri perhatian adalah Cikoko Biofarm Education, yang meraih peringkat kedua kategori Inovasi Kelurahan berkat terobosan peternakan perkotaan berbasis energi terbarukan.

Inovasi yang lahir dari warga Kelurahan Cikoko, Jakarta Selatan ini mengusung konsep pemanfaatan instalasi biogas sebagai bagian dari manajemen peternakan perkotaan yang ramah lingkungan.

Lurah Cikoko, Fadhilah Nursehati, menjelaskan, instalasi biogas yang mereka kembangkan telah mengaliri lebih dari 20 rumah warga sebagai pengganti gas LPG. Selain itu, limbah peternakan juga diolah menjadi berbagai jenis pupuk dan produk olahan susu sapi murni yang kini sudah dipasarkan secara daring dan luring.

"Kami ingin menjadikan inovasi ini sebagai contoh pengelolaan peternakan perkotaan yang berkelanjutan, serta mengembangkan kawasan ini menjadi agrowisata edukatif yang bermanfaat secara ekonomi dan sosial," kata Fadhilah.

Ia juga mengungkapkan rencana untuk memperluas pemanfaatan biogas menjadi sumber listrik terbarukan, sekaligus membuka kolaborasi dengan berbagai pihak. "Kami mengajak seluruh warga untuk berkolaborasi mengembangkan setiap potensi yang dimiliki agar berdampak lebih luas lagi," tambahnya.

Salah satu pengunjung Jakarta Innovation Awards 2025, Windi, mengaku terinspirasi oleh inovasi Cikoko Biofarm. "Saya baru tahu kalau limbah peternakan bisa diolah menjadi energi dan pupuk yang bermanfaat. Semoga bisa diterapkan di wilayah lain juga," ujarnya.

Dorong budaya inovasi dari kota hingga kampung

Wakil Kepala Bappeda Provinsi DKI Jakarta, Deftrianov, mengatakan, semangat inovasi tidak selalu harus berskala besar. "Inovasi bisa dimulai dari langkah sederhana yang dilakukan oleh siapa pun, baik perangkat daerah maupun masyarakat," ujarnya.

Ia menegaskan bahwa kolaborasi pentahelix, antara pemerintah, akademisi, bisnis, komunitas, dan masyarakat, akan terus menjadi kekuatan utama dalam pembangunan Jakarta yang berkeadilan dan berorientasi pada kesejahteraan warga.


(dpu/dpu)
[Gambas:Video CNBC]

Next Article Pasar Baru Sepi Bak Kuburan, Pramono Turun Tangan-Mau Sulap Jadi Ini

Read Entire Article
Kepri Bersatu| | | |