Jakarta, CNBC Indonesia — PT Kimia Farma Tbk (KAEF) merombak jajaran pengurus dari dewan direksi dan dewan komisari. KAEF telah mengangkat Willy Meridian sebagai Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko dan mengangkat Sumarjati Arjoso sebagai Komisaris.
Perubahan tersebut telah disepakati dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada Senin, (3/11/2025).
Sebagai informasi Sumarjati Arjoso merupakan politisi Partai Gerindra. Di bidang kesehatan dia beberapa kali menempati jabatan penting di antaranya Staf Ahli Menteri Kesehatan, Dirjen di Departemen Kesehatan dan Departemen Sosial, serta Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN).
"Pemegang saham juga menyetujui pengangkatan dengan hormat Willy Meridian sebagai Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko dan Sumarjati Arjoso sebagai Komisaris," tulis manajemen mengutip keterangan manajemen melalui akun sosial media Instagram, dikutip Kamis (6/11/2025).
Disebutkan, Willy Meridian menggantikan posisi Lina Sari yang sebelumnya menjabat sebagai Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko. Selain itu KAEF juga memberhentikan Wiku Adisasmito sebagai Komisaris.
Perseroan meyakini keputusan strategis dari pemegang saham dalam RUPSLB merupakan langkah penting bagi pertumbuhan Perseroan di masa mendatang.
"Perseroan akan terus memperkuat fundamental perusahaan, sehingga dapat meningkatkan daya saing dan mendorong pertumbuhan yang berkelanjutan," pungkasnya.
(mkh/mkh)
[Gambas:Video CNBC]
Next Article 2024, Rugi Kimia Farma (KAEF) Turun Jadi Rp 1,05 Triliun


















































