Ada Diskon Tiket Rombongan Whoosh di November 2025, Cek Informasinya

3 hours ago 1

Jakarta -

Kereta Cepat Whoosh kembali mengadakan promo di November 2025. Kali ini, diskon berlaku untuk pembelian tiket rombongan, dengan potongan hingga 20 persen. Promo ini cocok bagi yang hendak bepergian bersama teman, keluarga, atau rekan kerja.

"Ada kabar spesial di bulan November buat Sobat yang mau bepergian bareng teman, keluarga, atau rekan kerja. Nikmati diskon hingga 20% untuk pembelian tiket rombongan minimal 20 orang!" demikian keterangan tertulis, dilansir akun resmi Whoosh (Instagram @keretacepat_id), Rabu (13/11/2025).

Periode Pembelian dan Keberangkatan

Mengutip informasi dari akun resmi Whoosh, promo diskon 20 persen tiket rombongan ini berlaku untuk pembelian pada tanggal 12-25 November 2025. Pembelian pada tanggal tersebut berlaku untuk keberangkatan pada 17-30 November 2025.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Promo ini berlaku untuk pemesanan tanggal 12-25 November 2025 dan keberangkatan tanggal 17-30 November 2025," tulis Whoosh.

Adapun skema potongan harga dibagi menjadi dua, yakni 20 persen untuk perjalanan pada hari Selasa, Rabu, dan Kamis. Kemudian 10 persen berlaku di hari Jumat, Sabtu, Minggu, dan Senin.

"Dengan potongan 20% untuk perjalanan di hari Selasa, Rabu, dan Kamis, serta 10% di hari Jumat, Sabtu, Minggu, dan Senin," lanjut keterangannya.

Syarat dan Ketentuan Promo Diskon

Berikut persyaratan dan ketentuan yang berlaku:

  • Diskon 20% untuk keberangkatan Selasa, Rabu, dan Kamis
  • Diskon 10% untuk keberangkatan Jumat, Sabtu, Minggu dan Senin
  • Diskon berlaku untuk group reservation dengan jumlah minimal 20 penumpang
  • Promo berlaku untuk pemesanan pada tanggal 12-25 November 2025 dan keberangkatan pada tanggal 17-30 November 2025
  • Pemesanan dilakukan melalui Whatsapp resmi Whoosh Group Reservation (0813-4000-2920)
  • Promo yang berlaku mengikuti ketersediaan kursi pada jadwal keberangkatan
  • Pihak Whoosh berhak melakukan perubahan syarat & ketentuan kapan saja tanpa pemberitahuan sebelumnya

Demikian informasi terkait promo dikson tiket Whoosh di November 2025 yang bisa dimanfaatkan untuk calon penumpang dengan rombongan. Jangan lupa catat tanggal periode promonya agar tidak ketinggalan mendapatkan potongan harganya!

(wia/idn)

Read Entire Article
Kepri Bersatu| | | |